Kamis, 11 Maret 2010

Apa Itu mIRC ??


mIRC adalah sebuah program yang berbasis Bahasa Inggris dan belum mempunyai versi translasi pada saat ini. Walaupun begitu, penggunaan mIRC tidaklah terlalu sulit untuk orang-orang yang tidak berbicara atau kurang familiar dengan bahasa Inggris. Semua tombol, kegunaan-kegunaan dan fungsi-fungsi dapat digunakan dengan mudah dan langsung menuju perintah-perintah dan setting-setting.

mIRC diciptakan untuk komunikasi kelompok di tempat diskusi yang dinamakan channel (room), tetapi juga bisa untuk komunikasi jalur pribadi (private).

Instalasi mIRC dan penggunaan IRC untuk pertama kalinya adalah hal yang selalu menjadi masalah / rintangan utama. IRC (Internet Relay Chat) adalah suatu tempat bertemu virtual (maya) dimana semua orang dari seluruh dunia dapat bertemu dan berkomunikasi langsung.

Sebagai pengguna anda dapat menjalankan mIRC, suatu program kecil yang dapat berhubungan dengan sebuah server didalam jaringan IRC. Semua server saling berhubungan dan menyampaikan pesan dari pengguna ke pengguna yang lain pada jaringan IRC.

Anda dapat saja berpartisipasi dalam sebuah grup diskusi pada salah satu channel dari ribuan channel IRC yang ada, pada salah satu jaringan dari ratusan jaringan IRC yang ada, atau hanya berkomunikasi dengan keluarga atau dengan teman-teman secara pribadi (private), dimanapun mereka berada.

IRC diciptakan oleh Jarkko Oikarinen (nickname "WiZ") pada akhir Agustus 1988 untuk menggantikan program di BBS yang disebut MUT (Multi User Talk), di Finlandia di sebut OuluBOX. Oikarinen menemukan inspirasi Bitnet Relay Chat yang beroperasi di dalam Jaringan Bitnet.

Saat ini komunikasi menggunakan IRC sangat populer di kalangan masyarakat, mulai dari anak-anak, orang tua, bahkan kakek-kakek pun sudah banyak menggunakan layanan ini untuk beromunikasi, selain murah (bandingkan dengan sms) kita juga bisa berkenalan dengan banyak orang di dunia maya.

Anda dapat menemukan banyak perbedaan dalam minat, ide-ide dan persoalan-persoalan dalam IRC.
Untuk menggunakan IRC anda dapat menggunakan program kecil seperti mIRC, sebuah program IRC client untuk Windows dan didistribusikan sebagai program shareware, program ini dibuat oleh Khaled Mardam-Bey.

mIRC merupakan program IRC client yang bersahabat, mIRC sudah dibuat secara baik dengan tool-tool dan option-option yang baik. Anda dapat mendownload mIRC dengan gratis pada mIRC homepage dengan alamat http://www.mirc.com

*Kelebihan
- Adanya skripsi yang dapat membuat mIRC dapat diatur sebebas-bebasnya.
- Banyaknya pengguna yang memungkinkan pengguna lainnya lebih mudah untuk mencari teman.
- Ribuan channel tersedia (nama channel bebas atau ditentukan sesuai domisili).

*Kekurangan
- Anda tidak bisa chatting dengan media suara dan gambar seperti di
Yahoo Messenger atau CamFrog atau MSN. Anda hanya bisa chatting dengan
basis teks.
- Hanya beberapa server yang bekerja pada mIRC saat ini (Contoh: DALnet, EFNet, QuakeNet, dan sebagainya).
- Tidak bisa memilih regional / domisili dari teman chatting kita secara pasti.

Dulu, Irc banyak digunakan di Komputer dengan aplikasi seperti mIRC diatas, Pidgin, dll. namun sekarang dengan semakin berkembangnya tekhnologi, Chating juga bisa menggunakan Hand Phone, asalkan Hp anda memiliki akses Internet dan bisa mendukung Java Platform, beberapa aplikasi yang digunakan adalah JedIrc, Jmirc-m, X-irc, dll..


Senin, 22 Februari 2010

Menutup Aplikasi yang Hang

Hari Gini Masih Haaanngg...???? :))

Jika anda seorang pengguna Windows, tentu pernah terganggu dan merasa kesal dengan aplikasi yang Hang. Nah berikut ini tips mudah untuk menutup aplikasi yang "Not Responding" seperti itu.
Tanda aplikasi yang Hang adalah pada title bar aplikasi tertera tulisan "Not Responding". Aplikasi yang hang ini tidak bisa ditutup kecuali menggunakan Task Manager windows.
Menggunakan Task Manager sebenarnya tidak sulit, tinggal tekan Ctrl + Alt + Del, kemudian klik Start Task Manager. Setelah terbuka cukup pilih aplikasi yang hang, kemudian klik tombol End Task untuk menutup aplikasi yang hang tersebut.
Dengan memanfaatkan file taskkill.exe bawaan windows kita bisa menutup aplikasi not responding dengan jauh lebih mudah.
Caranya adalah dengan membuat shortcut ke file taskkill.exe dengan langkah-langkah sebagai berikut :
* Klik kanan desktop kompi anda, Pilih 'Create New Shortcut'
* Copy-paste kode warna merah di bawah ke field location shortcut
taskkill.exe /f /fi "status eq not responding"
Setelah melakukan langkah di atas maka akan ada sebuah shortcut dengan nama taskkill. Dengan men-double click shortcut tersebut, komputer akan secara otomatis mengidentifikasi dan menutup setiap program "Not Responding".
Tips ini bekerja pada Windows XP, Vista, dan Windows 7.
OK Cuy, met nyoba, moga berguna :))

Mengatasi Layar Biru (Blue Screen)

Pernah gak PC tiba-tiba ngeblank layar biru dan gak bisa start..., padahal sebelumnya normal-normal aja..
Nah berikut adalah pertolongan pertama untuk memulihkan PC yang terkena blank layar biru (Blue Screen) :
Yg dibutuhkan :
# CD windows Bootable
Cara I:
- Boot PC dari CD kemudian tunggu sampai masuk mode instalasi,
- seperti biasa tekan Enter untuk melanjutkan install
- kemudian pada layar persetujuan tekan F8 (I Agree)
- biasanya akan muncul pilihan repair tekan escape aja, kalau gak muncul akan langsung ke langkah selanjutnya
- Pilih pilihan yang paling bawah jangan di format (jika hanya da drive C pilih another directory dan buat dir baru) tekan enter
- selanjutnya windows akan melakukan check drive..
- nah pada saat proses mau copy file restart PC anda..
- dan PC anda Nyala kembali......
Cara II :
- Boot PC dari CD kemudian tunggu sampai masuk mode instalasi,
- seperti biasa tekan R untuk Repair via console
- ketikkan angka sesuai yang ditampilkan
- masukkan admin password
- ketik chkdsk /f tekan enter
- tunggu sampai selesai dan restart..

Mudah-mudahan Cara trsebut bisa mengembalikan PC anda yang tiba-tiba terkena blank layar biru (Blue Screen).

Selasa, 16 Februari 2010

KaMut 2

Uang dan Laki-Laki

Laki-laki itu ibarat bank. Tanpa uang yang banyak, mereka tidak menghasilkan bunga (daya tarik).

Men are like bank accounts. Without a lot of money they don't generate a lot of interest.
===================================
Kehangatan Pertemanan

Pertemanan itu seperti jika anda mengencingi diri anda sendiri. Semua orang bisa melihatnya, tapi hanya anda yang merasakan kehangatannya.

Friendship is like peeing on yourself: everyone can see it, but only you get the warm feeling that it brings.
===================================
Tanggung Jawab Anda

Anda bertanggung jawab atas kehidupan anda. Anda tidak bisa terus menerus menyalahkan orang lain untuk kesalahan-kesalahan dalamhidup anda. Hidup ini sebenarnya adalah tentang melanjutkan kehidupan itu sendiri.

You are responsible for your life. You can't keep blaming somebody else for your dysfunction. Life is really about moving on.
-Oprah Winfrey-
===================================
Melanjutkan Kehidupan

Melanjutkan kehidupan itu hal mudah, apa yang musti ditinggalkan / dilupakan itulah yang yang susah.

Moving on, is a simple thing, what it leaves behind is hard.
-Dave Mustaine-
===================================
Mereka Yang Setuju

Selama hidup saya, saya tidak pernah mendapatkan pelajaran apapun dari orang-orang yang setuju dengan saya.

I have never in my life learned anything from any man who agreed with me.
-Dudley Field Malone-
===================================
Cara Belajar

Di bangku kuliah, saya belajar bagaimana cara belajar yang baik dan benar.
-Dini Shanti-
===================================
Imajinasi Dan Pengetahuan

Imajinasi jauh lebih penting dari pada pengetahuan.

Imagination is more important than knowledge.
-Albert Einstein-
===================================
Mimpi Yang Tinggi

Bermimpilan seperti jika anda akan hidup selamanya, jalani hidup seperti jika anda akan meninggal hari ini.

Dream as if you'll live forever, live as if you'll die today.
-James Dean-
===================================
Belajar, Bekerja, Bermimpi

Belajar ketika orang lain tidur, bekerja ketika orang lain bermalasan, dan bermimpi ketika orang lain berharap.
-William A. Ward-
===================================
TIADA HIDUP TANPA KEGAGALAN ,KEKALAHAN, DAN KEJATUHAN
AIR SUNGAI MENUJU LAUT MELEWATI JALAN YANG BERLIKU
BERDIRILAH TEGAK KEMBALI
JANGAN MEMANDANG KE BELAKANG, MASA LALU TELAH BERLALU
HIDUP BERJALAN TERUS.
======================================
CAHAYA MENTARI BILA DIFOKUSKAN AKAN MEMBAKAR KERTAS
-Alexander Graham Bell-
==================================
suatu saat setelah kita dapat menaklukkan angin, ombak, air pasang dan gravitasi, kita akan memanfaatkan energi cinta. Kemudian untuk yang kedua kalinya dalam sejarah dunia, umat manusia akan menemukan api
-Telhard de Chardin-
====================================
Pusatkan perhatian pada Gambaran Menyeluruh. Hargai diri sendiri dan asahlah prisnip etnik anda secara terus menerus. Jadikan visi hidup anda sebagai rambu di depan anda. Jadilah orang yang penuh kasih dan pengertian terhadap diri sendiri dan orang lain.Jadilah orang yang semakin bersyukur dan murah hati. Tertawalah dan biarkan dunia tertawa bersamamu. Terus lepaskanlah sisi anak kecil dalam diri anda. Tumbuhkan kekuatan diri melalui Kekuatan Ritual. Ciptakan ketentraman di dalam maupun diluar diri anda.


Melalui tindakan tindakan ini, anda akan mengembangkan, memiliki, menyadari dan membagikan Kekuatan Cinta
====================================
Sukses tidak diukur dari posisi yang dicapai seseorang dalam hidup, tapi dari kesulitan-kesulitan yang berhasil diatasi ketika berusaha meraih sukses
-BOOKER T WASHINGTON-
===================================
Ada 2 cara untuk menyebarkan cahaya :
pertama, Jadilah lilin yang menyebarkan cahaya
kedua, Jadilah cermin yang memantulkan sinarnya
-EDITH WHARTON-
===================================
Cintailah orang yang kau cintai sekedarnya saja.
siapa tahu pada suatu hari kelak
ia akan berbalik menjadi orang yang kau benci.

dan bencilah orang yang kau benci sekedarnya saja.
siapa tahu pada suatu hari kelak
ia akan menjadi orang yang kau cintai
===================================
HANYA DI DALAM KEGELAPAN MALAM TERLIHAT BINTANG-BINTANG TERANG GEMERLAP YANG INDAH
===================================
Oh indahnya mentari pagi.. mengusir kegelapan malam pekat yang panjang.
Setiap hari selalu bersyukur atas hari yang baru, semangat yang baru , tekad yang baru..
Indahnya hari ini setiap hari adalah keberuntungan
JADILAH DIRI SENDIRI SETIAP WAKTU -Cathie Balck (Presiden Hearst Magaines)-
==================================
KETIKA ANDA JATUH,
KETIKA ANDA GAGAL,
KETIKA ANDA TIDAK MEMILIKI APA-APA..
SESEORANG YANG BERSAMA ANDA ADALAH TEMAN SEJATI ANDA

KETIKA ANDA BERHASIL,
KETIKA ANDA KAYA,
KETIKA ANDA DAPAT MEMILIH DAN DUNIA SEAKAN MILIK ANDA.
SESEORANG YANG BERSAMA ANDA. BUKANLAH TEMAN SEJATI ANDA, IA MENGINGINKAN SESUATU DARI ANDA.
PANDANGLAH SEGALA SESUATU DARI BERBAGAI SUDUT... JADILAH BIJAKSANA.

MUSUH TERBESAR MANUSIA ADALAH DIRINYA SENDIRI
===================================

Rabu, 10 Februari 2010

KaMut 1

 ========================================

Cinta tidak pernah meminta, ia senantiasa memberi, cinta membawa penderitaan, tetapi tidak pernah berdendam, tak pernah membalas dendam. Di mana ada cinta di situ ada kehidupan; manakala kebencian membawa kepada kemusnahan.
~ Mahatma Ghandi ~
========================================

Tuhan memberi kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita? Karena Tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah namanya Cinta.
========================================

Ada 2 titis air mata mengalir di sebuah sungai,
Satu titis air mata itu menyapa air mata yg satu lagi.
(+) Saya air mata seorang gadis yang mencintai seorang lelaki tetapi telah kehilangannya. Siapa kamu pula?
Jawab titis air mata kedua itu
(-) Saya air mata seorang lelaki yang menyesal membiarkan seorang gadis yang mencintai saya berlalu begitu sahaja.

========================================

Cinta sejati adalah ketika dia mencintai orang lain, dan kamu masih mampu tersenyum, sambil berkata: Aku turut bahagia untukmu.

========================================
Jika kita mencintai seseorang, kita akan sentiasa mendoakannya walaupun dia tidak berada disisi kita.

========================================
Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba.
Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup.
Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi, jika kamu masih tidak dapat melupakannya.

========================================
Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga.
Jadi jika kamu mau berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga.
Tapi apabila kamu coba menutup matamu dari orang yang kamu cintai,
cinta itu berubah menjadi titisan air mata dan terus tinggal dihatimu dalam jarak waktu yang cukup lama.

========================================
Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya, walaupun mereka telah dikhianati.
Kepada mereka yang masih ingin mencintai, walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan.

========================================
Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia, lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya.
Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya.

========================================
Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas kurniaan itu.

========================================
Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan.
Cinta bukan mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan.
Cinta bukan melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semanga.
~ Hamka ~

========================================
Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat, dan kemarahan menjadi rahmat.

========================================
Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.

========================================
Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu.
Hanya untuk menemukan bahawa pada akhirnya menjadi tidak berarti dan kamu harus membiarkannya pergi.

========================================
Kamu tahu bahwa kamu sangat merindukan seseorang, ketika kamu memikirkannya hatimu hancur berkeping.
Dan hanya dengan mendengar kata "Hai" darinya, dapat menyatukan kembali kepingan hati tersebut.

========================================
Tuhan ciptakan 100 bahagian kasih sayang.
99 disimpan disisinya dan hanya 1 bahagian diturunkan ke dunia.
Dengan kasih sayang yang satu bahagian itulah, makhluk saling berkasih sayang sehingga kuda mengangkat kakinya kerana takut anaknya terpijak.

========================================
Kadangkala kamu tidak menghargai orang yang mencintai kamu sepenuh hati, sehinggalah kamu kehilangannya.
Pada saat itu, tiada guna sesalan karena perginya tanpa berpatah lagi.

========================================
Jangan mencintai seseorang seperti bunga, kerana bunga mati kala musim berganti.
Cintailah mereka seperti sungai, kerana sungai mengalir selamanya.

========================================
Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya serta membuat budak menjadi pemimpin. Inilah dasyatnya cinta !

========================================
Permulaan cinta adalah membiarkan orang yang kamu cintai menjadi dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kamu inginkan.
Jika tidak, kamu hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kamu temukan di dalam dirinya.

========================================
Cinta itu adalah perasaan yang mesti ada pada tiap-tiap diri manusia, ia laksana setitis embun yang turun dari langit, bersih dan suci.
Cuma tanah-nya lah yang berlain-lainan menerimanya.
Jika ia jatuh ke tanah yang tandus, tumbuhlah oleh kerana embun itu kedurjanaan, kedustaan, penipu, langkah serong dan lain-lain perkara yang tercela.
Tetapi jika ia jatuh kepada tanah yang subur, di sana akan tumbuh kesuciaan hati, keikhlasan, setia budi pekerti yang tinggi dan lain-lain perangai yang terpuji.
~ Hamka ~

========================================
Kata-kata cinta yang lahir hanya sekadar di bibir dan bukannya di hati mampu melumatkan seluruh jiwa raga,
manakala kata-kata cinta yang lahir dari hati yang ikhlas mampu untuk mengobati segala luka di hati orang yang mendengarnya.

========================================
Kamu tidak pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. namun apabila sampai saatnya itu, raihlah dengan kedua tanganmu, dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda tanya dihatinya

========================================
Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut ke mulut tetapi cinta adalah anugerah.

========================================

Jumat, 05 Februari 2010

Aplikasi Rahasia Windows XP, Vista, WIN7

1. Disk Cleanup = cleanmgr.exe
Digunakan untuk cleanup disk
2. Character Map = charmap.exe
Digunakan untuk mencari karakter yang tidak umum
3. Dr Watson = drwtsn32.exe
Digunakan untuk troubleshooting di PC.
4. DirectX diagnosis = dxdiag.exe
Digunakan untuk diagnosis audio video card anda
5. Private character editor = eudcedit.exe
Digunakan untuk membuat karakter baru di windows anda
6. IExpress Wizard = iexpress.exe
Digunakan untuk membuat self-extracting / self-installing package. seperti file Zip
7. micr*soft Synchronization Manager = mobsync.exe
Digunakan untuk membuat sincronisasi.
8. Clipboard Viewer = clipbrd.exe
Digunakan untuk melihat konten dari Windows clipboard
9. Windows Media Player 5.1 = mplay32.exe
Digunakan untuk membuka Windows Media Player versi 5.1
10. ODBC Data Source Administrator = odbcad32.exe
Digunakan untuk keperluan database
11. Object Packager = packager.exe
Digunakan untuk memasukkan objek kedalam file.
12. System Configuration Editor = sysedit.exe
Digunakan untuk mengubah system.ini dan win.ini
13. Syskey = syskey.exe
Digunakan untuk konfigurasi account di windows.
14. micr*soft Telnet Client = telnet.exe
Digunakan untuk melakukan koneksi internet sebelum ada browser.
15. Driver Verifier Manager = verifier.exe
Digunakan untuk monitoring driver di windows anda
16. Windows for Workgroups Chat = winchat.exe
Digunakan untuk chat sec
17. System configuration = msconfig.exe
Digunakan untuk mengontrol program startup
18. System Monitor = perfmon.exe
Digunakan untuk memonitor PC anda.
19. Program Manager = progman.exe
Merupakan warisan dari Windows 3.x desktop shell
20. gpedit.msc
Digunakan untuk mengatur group policy dan otorisasi, apabila Anda menggunakan Active Directory.
21. Remote Access phone book = rasphone.exe
Merupakan aplikasi seperti buku telepon
22. Registry Editor = regedt32.exe [juga regedit.exe]
Digunakan untuk tweaking dan editing registry windows
23. Network shared folder wizard = shrpubw.exe
Digunakan untuk membuat shared folder dalam jaringan
24. File siganture verification tool = sigverif.exe
Digunakan untuk verifikasi signature
25. Volume Control = sndvol32.exe
Digunakan untuk menampilkan sound control di System Tray
Untuk menjalankan Aplikasi-aplikasi di bawah ini :
Buka command prompt dan Ketikkan nama programnya (contoh :cleanmgr.exe) atau klik Start -> Run dan Ketikkan nama programnya (contoh :cleanmgr.exe).
dari tetangga nih..............:mulih::mulih::mulih:
buojog
11-23-2009, 01:20 PM
1. Disk Cleanup = cleanmgr.exe
Digunakan untuk cleanup disk
2. Character Map = charmap.exe
Digunakan untuk mencari karakter yang tidak umum
3. Dr Watson = drwtsn32.exe
Digunakan untuk troubleshooting di PC.
4. DirectX diagnosis = dxdiag.exe
Digunakan untuk diagnosis audio video card anda
5. Private character editor = eudcedit.exe
Digunakan untuk membuat karakter baru di windows anda
6. IExpress Wizard = iexpress.exe
Digunakan untuk membuat self-extracting / self-installing package. seperti file Zip
7. micr*soft Synchronization Manager = mobsync.exe
Digunakan untuk membuat sincronisasi.
8. Clipboard Viewer = clipbrd.exe
Digunakan untuk melihat konten dari Windows clipboard
9. Windows Media Player 5.1 = mplay32.exe
Digunakan untuk membuka Windows Media Player versi 5.1
10. ODBC Data Source Administrator = odbcad32.exe
Digunakan untuk keperluan database
11. Object Packager = packager.exe
Digunakan untuk memasukkan objek kedalam file.
12. System Configuration Editor = sysedit.exe
Digunakan untuk mengubah system.ini dan win.ini
13. Syskey = syskey.exe
Digunakan untuk konfigurasi account di windows.
14. micr*soft Telnet Client = telnet.exe
Digunakan untuk melakukan koneksi internet sebelum ada browser.
15. Driver Verifier Manager = verifier.exe
Digunakan untuk monitoring driver di windows anda
16. Windows for Workgroups Chat = winchat.exe
Digunakan untuk chat sec
17. System configuration = msconfig.exe
Digunakan untuk mengontrol program startup
18. System Monitor = perfmon.exe
Digunakan untuk memonitor PC anda.
19. Program Manager = progman.exe
Merupakan warisan dari Windows 3.x desktop shell
20. gpedit.msc
Digunakan untuk mengatur group policy dan otorisasi, apabila Anda menggunakan Active Directory.
21. Remote Access phone book = rasphone.exe
Merupakan aplikasi seperti buku telepon
22. Registry Editor = regedt32.exe [juga regedit.exe]
Digunakan untuk tweaking dan editing registry windows
23. Network shared folder wizard = shrpubw.exe
Digunakan untuk membuat shared folder dalam jaringan
24. File siganture verification tool = sigverif.exe
Digunakan untuk verifikasi signature
25. Volume Control = sndvol32.exe
Digunakan untuk menampilkan sound control di System Tray
Untuk menjalankan Aplikasi-aplikasi di atas:
Buka command prompt dan Ketikkan nama programnya (contoh :cleanmgr.exe) atau klik Start ==> Run dan Ketikkan nama programnya (contoh :cleanmgr.exe).

Buat folder tanpa nama

Lazimnya apabila kita membuat folder baru di dalam Windows, folder tersebut akan dinamakan "New Folder" sebagai nama asas-nya (default). Kali ini, saya akan kasih tips sama kamu bagaimana cara untuk membuat "New Folder" tapi tanpa nama.
Caranya mudah saja:

1). Kamu perlu buat New Folder seperti biasa.
2). Kemudian tekan Alt + 255 serentak dan tekan ENTER.

NB : Pastikan kamu ngegunain nomor di sebelah kanan keyboard kamu ya, bukannya nombor di atas huruf ABC.
Folder kamu bakal jadi kosong. Tiada lagi perkataan "New Folder". Mudah kan??
Selamat nyoba mas bro n mbak bro =))

Salam...